Monday, August 10, 2015

Eksotisme Tempat Wisata Pantai Nambo

Eksotisme Tempat Wisata Pantai Nambo - Pantai yang merupakan salah satu objek wisata kebanggaan di Sulawesi Tenggara ini memiliki panorama alam yang memikat. Hamparan pasir putihnya yang halus dan luas membuat wisatawan merasa nyaman untuk bermain-main di atasnya. Kondisi pantainya yang landai juga memungkinkan wisatawan untuk berkejaran sambil menyongsong datangnya ombak yang menghempas bibir pantai. Deretan pohon kelapa yang ada di sepanjang pantai semakin melengkapi indahnya panorama alam di pantai ini.

Pantai Nambo
Tulisan Pantai Nambo yang siap menyambut wisatawan yang datang ke pantai ini

Selain bermain di pasir pantai dan berenang di air lautnya yang jernih, Anda juga bisa duduk-duduk santai sambil menebarkan pandangan ke laut lepas. Di sore hari, suasana di pantai ini terasa semakin tenang dan menenteramkan. Saat itu, Anda bisa menikmati segarnya es kelapa muda sambil menikmati indahnya matahari yang perlahan-lahan turun dan seolah menghilang di tengah laut.


Pantai Nambo
Eksotisme sunset di Pantai Nambo
Pantai Nambo berada di Kelurahan Nambo, Kecamatan Abeli, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Selain bisa memilih jalur darat, Anda yang ingin berwisata ke pantai ini juga bisa memilih jalur laut. Untuk itu, Anda bisa memulai perjalanan dari pelabuhan di Kota Kendari dengan naik perahu tradisional.


Pantai Nambo
Keindahan panorama alam Pantai Nambo
Karena di sekitar objek wisata ini belum terdapat fasilitas penunjang yang cukup memadai, Anda yang ingin berlama-lama di sana sebaiknya pergi ke Kota Kendari. Di kota ini, Anda bisa menemukan banyak penginapan dengan tarif yang bervariasi serta rumah makan atau restoran dengan beragam menu yang menggugah selera.


Pantai Nambo
Bermain pasir di Pantai Nambo
Demikianlah sekilas info tentang Eksotisme Tempat Wisata Pantai Nambo. Semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan Anda. Jangan lupa untuk membaca artikel-artikel lain di Jelajah Keindahan Indonesia. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.
Load disqus comments

0 komentar