Sunday, May 17, 2015

Tempat Wisata Pantai Pagatan

Kawasan wisata Pantai Pagatan memiliki hamparan pasir putih sepanjang 1,5 km dengan luas area mencapai 1,5 hektar. Pantai yang menjadi salah satu objek wisata andalan di Kalimantan Selatan ini memiliki panorama alam yang sangat indah. Selain pasir putihnya yang bersih, laut biru yang terbentang dengan latar langit berwarna biru semakin menambah eksotisme kawasan wisata ini. Kondisi ini juga didukung dengan banyak pohon kelapa yang melambai-lambai tertiup angin laut yang sepoi-sepoi.

Pasir putih pantainya yang memanjang dari barat ke timur sekitar 1,5 kilometer, serta luasnya yang mencapai 1,5 hektar, memberi cukup ruang kepada wisatawan untuk melakukan berbagai kegiatan. Membuat patung dari pasir, berjemur, menyusuri pantai, dan berolahraga (sepak bola pantai dan voli pantai), adalah di antara aktivitas yang dapat dilakukan oleh wisatawan di pantai ini.
Selain bermain di pasir pantai, wisatawan yang datang ke pantai juga bisa berenang dan memancing karena air lautnya yang jernih dan ombaknya yang tidak terlalu besar. Daya tarik lain yang bisa Anda nikmati di pantai ini adalah panorama alam yang indah dari detik-detik terbenamnya matahari. Pesona alam ini bisa Anda nikmati sambil duduk-duduk di pasir pantai atau bersantai di pondok-pondok wisata yang banyak terdapat di sana.
Objek wisata Pantai Pagatan terletak di Desa Pagatan, Kecamatan Kusam Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan. Bagi Anda yang ingin berwisata ke pantai ini, perjalanan bisa dimulai dari Kota Banjarmasin menuju Kota Batulicin, ibukota Kabupaten Tanah Bumbu, yang berjarak sekitar 315 km dengan waktu tempuh sekitar 10 jam. Selanjutnya perjalanan bisa Anda lanjutkan menuju lokasi dengan menempuh jarak sekitar 38 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam. Lokasinya yang berada tepat di tepi jalan raya Banjarmasin-Batulicin membuat objek wisata ini mudah diakses, baik dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum.
Anda yang ingin berlama-lama di objek wisata ini tidak akan kesulitan untuk menemukan penginapan ataupun warung makan yang lokasinya tidak jauh dari pantai. Selain itu, di sekitar kawasan wisata ini juga terdapat kios-kios yang menjual beragam suvenir khas daerah ini.
Sumber Gambar: http://beritadaerah.co.id/wp-content/uploads/2013/08/Pantai-Pagatan1.jpg
Load disqus comments

4 komentar